Marcelo legowo tidak main di derby madrid
Bek kiri Real Madrid, Marcelo dipastikan absen di pertandingan Real Madrid vs Atletico Madrid. Bek asal Brasil itu harus absen di laga Derby Madrid karena akumulasi kartu kuning saat pertandingan melawan Sevilla.
Real Madrid sukses mempertahankan puncak klasemen La Liga usai membungkam Sevilla dengan skor akhir 2-1, Kamis (5/2/2015) dini hari WIB. Pada pertandingan tersebut Marcelo mendapatkan kartu kuning pada menit ke-60 yang akan membuatnya absen di pertandingan Derby Madrid karena mengalami akumulasi kartu.
Saat pertandingan berlangsung, Marcelo sempat terlihat kesal karena mendapatkan kartu kuning. Pasalnya, selain tak bisa turun di pertandingan yang bertajuk Derby Madrid, ia juga mengklaim bahwa dirinya tak melakukan pelanggaran terhadap lawan.
"Saya senang dengan hasil pertandingan. Tiga poin yang kami dapatkan sangat sulit. Saya tidak marah dengan kartu kuning ini tapi kita semua tahu bahwa saya tidak menyetuh pemain Sevilla. Saya ingin tersedia untuk Madrid," kata Marcelo seperti dikutip dari Inside Spanish Football.
Lebih lanjut, Marcelo juga memberikan komentar soal bakal absennya dua penggawa utama Los Blancos, Sergio Ramos dan James Rodriguez yang mengalami cedera. Menurutnya, meski tetap akan berpengaruh dengan penampilan tim, namun bek berkebangsaan Brasil ini tetap optimistis timnya bisa membungkam Atletico Madrid.
Lebih lanjut, Marcelo juga memberikan komentar soal bakal absennya dua penggawa utama Los Blancos, Sergio Ramos dan James Rodriguez yang mengalami cedera. Menurutnya, meski tetap akan berpengaruh dengan penampilan tim, namun bek berkebangsaan Brasil ini tetap optimistis timnya bisa membungkam Atletico Madrid.
"Jika mereka tidak bisa bermain, maka kami akan mengalami kerugian besar. Tapi kami memiliki skuat yang sangat baik dan itu telah terbukti pada pertandingan ini dimana Nacho Fernandez tampil sangat baik dan Raphael Varane juga melakukan itu," pungkasnya.
sumber:liputan6.com
Posted
on Thursday, February 5, 2015