Salah satu pemeran dalam film Powers Rangers, Ricardo Medina
Jr., ditangkap polisi di Kota Los Angeles. Ricardo ditangkap polisi
karena membunuh teman sekamarnya, Joshua Sutter.
Seperti dilansir dari TMZ,
Senin, 2 Februari 2015, Ricardo terlibat pertengkaran dengan Joshua
pada Sabtu, 31 Januari 2015 sore waktu setempat. Menurut perwakilan
kepolisian, Ricardo datang dengan kekasihnya.
Aktor ini pun
menutup pintu kamar. Joshua keberatan. Ia meminta Ricardo membuka pintu.
Alhasil, karena masalah tersebut mereka sempat perang mulut, dan
berakhir dengan penusukan. Ricardo menusuk perut teman sekamarnya itu
dengan pedang.
Ricardo tidak melarikan diri. Ia langsung
menghubungi 911 dan berbicara dengan detektif setempat. Joshua langsung
dilarikan ke rumah sakit, tetapi nyawanya tak bisa diselamatkan.
Ricardo
langsung dibawa ke kantor polisi Los Angeles. Ia ditangkap dengan
tuduhan pembunuhan. Hingga saat ini, Ricardo masih meringkuk di penjara
dengan uang jaminan sebesar US$1 juta atau setara dengan Rp12,7 miliar.
Ricardo terkenal berkat perannya di film Power Rangers Wild Force di tahun 2002. Ia berperan sebagai jagoan yang menggunakan seragam merah. Ricardo pun ikut berperan di film Power Rangers Samurai.
Ia memulai kariernya sebagai kontestan acara VH1 show Kept di tahun 2005. Di acara ini, ia bersaing untuk mendapatkan perhatian dari Jerry Hall.
sumber: viva.co.id